Muka bumi terbentuk dari dua jenis tenaga yaitu meliputi tenaga endogen dan eksogen. Tenaga endogen adalah tenaga yang berasal dari dalam bumi sedangkan tenaga eksogen adalah tenaga yang berasal dari luar bumi, untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tulisan di bawah ini :
1. Tenaga endogen
Tenaga endogen merupakan dinamika di dalam litosfer sebagai akibat fisika dan kimia berupa tekanan terhadap lapisan lapisan batuan pembentuk litosfer atau aktivitas magma. Tenaga endogen berupa tekanan yang arahnya vertikal dapat mengakibatkan tonjolan di permukaan bumi seperti kubah sedangkan arahnya mendatar mengakibatkan lipatan-lipatan di muka bumi selain lipatan juga dapat menyebabkan patahan dan sesar.
Secara umum tenaga endogen dibagi menjadi tiga, yaitu :
a. Tektonisme
Merupakan Tenaga dari dalam bumi yang mengakibatkan perubahan letak atau perubahan bentuk kulit bumi sebagaimana kita tahu bahwa permukaan bumi terbentuk dari lapisan bumi atau lapisan batuan yang disebut dengan kerak atau litosfer. litosfer merupakan lapisan yang berupa batu yang terletak di atas lapisan Magma yang panas dan cair sehingga litosfer sangat mudah dan elastis untuk bergerak, hasil dari pergerakan litosfer akan menimbulkan gempa tektonik.
Berdasarkan luas dan waktu terjadinya gerakan Tektonisme dapat dibedakan menjadi dua yaitu gerak epirogenesa dan orogenesa.
1). Gerak epirogenesa
Merupakan pergerakan lempeng bumi yang mengakibatkan naik turunnya lapisan kulit bumi yang relatif lambat berlangsung lama di suatu daerah yang luas. Gerakan ini merupakan pembentuk benua atau Continental gerak epirogenesa dibedakan menjadi dua yaitu :
a). Epirogenesa positif
Merupakan gerak turunnya daratan sehingga permukaan air laut mengalami kenaikan atau garis pantai bergeser ke arah darat titik contohnya adalah turunnya pulau-pulau di Indonesia bagian timur seperti kepulauan Maluku dan Pulau Banda.
b). Epirogenesa negatif
Merupakan naiknya suatu daratan sehingga permukaan air nampak turun.
Contohnya adalah naiknya Pulau Buton dan Pulau Timor.
2. Gerak Orogenesa
Adalah pergerakan kulit bumi yang lebih cepat dan mencakup wilayah yang sempit contoh gerakan Orogenesa adalah proses pegunungan-pegunungan yang ada di bumi seperti pegunungan Andes Rock mountain dan sirkum mediterania hasil dari gerak orogenesa dapat dibedakan menjadi dua yaitu :
a). Daerah lipatan (Fold)
jenis-jenis lipatan yaitu meliputi :
1. Lipatan tegak yang disebabkan oleh tenaga Radial dengan kekuatan yang seimbang.
2. Lipatan miring yang terjadi karena arah tenaga horizontal yang tidak sama tenaga Radial lebih kecil daripada tenaga tangensial.
3. Lipatan menggantung terjadi akibat tenaga Radial sangat kecil sehingga dibandingkan dengan tenaga tangensial nya.
4. Lipatan instruksi-instruksi kriminal terjadi karena masuknya Lembah lipatan ke dalam struktur Puncak lipatan akibat tidak seimbangnya tenaga tangensial dan tenaga Radial.
5. Lipatan rebah terjadi karena arah tenaga horizontal dari satu arah.
6. Lipatan berpindah atau sesar sungkup terjadi karena hanya tenaga tangensial saja yang bekerja.
b). Daerah patahan atau Fault
Patahan terbentuk dari pergerakan lempeng dengan tipe gerakan transform mendatar atau vertikal beberapa macam bentuk patahan yaitu :
1. Besar naik bidang patahan nya yang Atap secara seakan-akan bergerak ke atas. contohnya adalah sesar yang ada di patahan Bukit Barisan di Sumatera utara sampai Teluk Semangka di Sumatera Selatan Daerah patahan ini dikenal dengan zona patahan semangko.
2. Sesar turun adalah bidang patahan yang atap sesarnya bergeser turun.
3 Sesar mendatar adalah sesar yang tegak lurus dan bergeser secara horizontal Walaupun ada sedikit gerak vertikal, sesar jenis ini umumnya ditemui di daerah-daerah yang mengalami pelipatan dan patahan naik contohnya adalah sesar San Andreas di California ada juga sesar Palu koro di Sulawesi Tengah.
4. Horst adalah lapisan tanah yang terangkat naik sehingga lebih tinggi dibandingkan daerah sekitarnya akibat patahannya di daerah sekitar.
5. Graben atau slenk adalah lapisan tanah yang turun sehingga lebih rendah dibandingkan daerah di sekitarnya akibat patahan daerah yang ada di sekitarnya
Komentar
Posting Komentar